Kakanwil Kemenkumham Sumsel Tinjau Pembangunan Lapas Pagaralam yang baru

- 5 Mei 2024, 23:52 WIB
PEMBANGUNAN LAPAS PAGARALAM : Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Dr. Ilham Djaya, Jumat (3/5), melakukan peninjauan pembangunan Lapas Kelas IIB Pagaralam yang baru
PEMBANGUNAN LAPAS PAGARALAM : Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Dr. Ilham Djaya, Jumat (3/5), melakukan peninjauan pembangunan Lapas Kelas IIB Pagaralam yang baru /

KLIKSUMSEL, PAGARALAM - Untuk memastikan pembangunan Lapas Kelas III Pagaralam berjalan baik, Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Dr. Ilham Djaya melakukan peninjauan secara langsung, kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jumat (3/5).

Kakanwil Ilham mengatakan, kunjungan itu bertujuan untuk melihat kondisi Lapas Pagaralam sekarang dan memberikan penguatan serta arahan terkait tusi pada jajaran pegawai Lapas Pagaralam.

Dalam peninjauannya, Ilham mengatakan, bahwa Lapas Pagaralam yang baru ini dibangun pada lahan seluas 1,8 hektar yang merupakan hibah dari Pemerintah kota Pagaralam.

“Saat ini Lapas Pagaralam sudah mengalami over kapasitas dan kondisi bangunannya sudah tidak layak lagi. Kondisi inilah yang membuat pembangunan Lapas baru menjadi urgen sebagai solusi menyelesaikan permasalahan tersebut,” ungkap Kakanwil Kemenkumham Sumsel itu.

Lebih lanjut Ilham menjelaskan, bahwa proses pembangunan Lapas Pagaralam ini sudah berjalan dengan baik dan sesuai dengan rencana yang telah disusun.

“Saya harap progres yang sudah berjalan dengan baik ini terus dipertahankan dengan tetap mematuhi standar-standar keselamatan yang sudah ditetapkan. Semoga pada tahun ini progresnya terus berlanjut hingga pembangunan blok hunian,” jelasnya. (**)

Editor: Donni


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah